PT. Karina Adhie Nugraha (Karina Agency) merupakan penyedia jasa agency Sales Promotion Girl (SPG), SPB, Usher, Beauty Advisor, Merchandiser, Sales Motoris, dan team promosi lainnya.
Karina Agency berdiri sejak tahun 1989, lahir dari sebuah gagasan untuk membantu perusahaan dalam pengadaan dan pengelolaan SDM khususnya promosi, marketing dan distribusi.
Kami mengutamakan tenaga kerja yang berkualitas, oleh karena itu seleksi dan pelatihan senantiasa dilakukan agar dapat menghasilkan SDM yang handal. Dengan demikian akan tercapai kerjasama yang harmonis dan berkelanjutan dengan pengguna jasa.
Menjadi mitra kerja yang terpercaya, bertanggung jawab, dan dapat diandalkan.
Menciptakan SDM yang memiliki integritas, berdedikasi, dan siap bersaing.